Rabu, 16 Januari 2013

Tips Selalu Semangat

10 Tips Agar Tetap selalu bersemangat



Semangat dan rasa penuh optimis sangatlah diperlukan oleh setiap orang dalam segala aktifitas, baik dalam belajar, bekerja, ataupun dalam segala hal positif lainya.
Yuuuk kita simak beberapa tips agar kita tetap bersemangat dalam menjalani aktifitas sehari-hari :

1. Berpikir positif (Positif thinking)

Agar tetap bersemangat, milikilah ‘can-do mentality’. Kita harus yakin dengan diri kita sendiri bahwa kita mampu melakukan apapun juga asalkan kita mau berusaha.

2. Bergaul dalam Lingkungan yang Tepat

Lingkungan sangat mempengaruhi kepribadian seseorang. Bahkan jika ada dua orang kembar identik ditempatkan di lingkungan yang berbeda, akan menghasilkan dua kepribadian yang berbeda juga. Agar kita tetap bersemangat, bergaullah di lingkungan orang-orang yang mempunyai semangat yang tinggi.

3. Memasang Target pencapaian Yang Tinggi

Dalam hal apapun, tetapkanlah target yang tinggi yang dapat memacu semangat kita. Pasanglah target yang kelihatannya lebih tinggi dari kemampuan kita, tetapi usahakanlah agar target tersebut tetap ‘feasible’. Contohnya, saat akan menghadapi ujian, jika kita pikir kita hanya akan mendapatkan nilai 7, buatlah target yang lebih tinggi, misalnya 9, sehingga kita dapat lebih terpacu dan bersemangat.

4. Berolahraga secara teratur

Berolahraga secara teratur akan membuat tubuh kita bugar dan membuat kita tetap semangat. Waktu olahraga yang paling baik adalah di pagi hari, karena pada pagi hari udara masih segar dan akan membuat kita bugar sepanjang hari.

5. Makan Makanan yang Bergizi


Semangat yang baik akan dihasilkan dari tubuh yang baik pula. Jika tubuh kita sakit atau loyo, tentu kita akan menjadi kurang bersemangat. Oleh karena itu, makanlah makanan yang bergizi agar tubuh kita tetap sehat dan bersemangat.

6. Membaca Buku dan Artikel tentang Motivasi

Apa yang kita baca akan mempengaruhi pola berpikir dan tindakan kita. Oleh karena itu, bacalah buku-buku atau artikel yang dapat memotivasi diri kita agar tetap bersemangat. Menempelkan kata-kata motivasi juga dapat dilakukan agar kita tetap bersemangat.

7. Mendengarkan Lagu-Lagu yang penuh semangat

Untuk tetap bersemangat kita harus terbiasa mendengarkan lagu-lagu yang bisa memacu kita untuk tetap bersemangat dan  berhentilah mendengarkan lagu-lagu yang melankolis ataupun lagu-lagu lainya yang justru membuat kita menjadi malas. 

8. Luangkan waktu untuk Hobi

Sesibuk apapun, luangkanlah waktu untuk melakukan apa yang menjadi hobi kita. Hobi dapat membuat hidup kita lebih bergairah dan bersemangat.

9. Memasang Foto Orang yg Kita Cintai atau Pengalaman yang Berkesan

Memasang foto orang-orang yang kita cintai atau foto tentang pengalaman yang berkesan secara tidak langsung akan mengaktifkan bagian di otak kita untuk mengeluarkan enzim yang membuat kita tetap bersemangat.

10. Belajarlah tentang hal-hal Baru

Belajarlah hal-hal yang baru seperti belajar instrumen musik, bahasa baru, memasak, menyanyi, dll yang dapat melatih kreatifitas kita dan membuat kita senantiasa bersemangat.

Tetap Semangat!!!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

JENIS-JENIS KAMERA  UNTUK AKTIVITAS FOTOGRAFI DAN VIDEOGRAFI Dunia fotografi dari waktu ke waktu terus mengalami perkembangan yang cukup pes...